Cara Mengecek Pulsa IM3

Cara Mengecek Pulsa IM3

Untuk mengecek pulsa IM3 bisa dilakukan dengan beberapa cara. Cara-cara tersebut adalah sangat mudah untuk dilakukan. Tinggal pilih mau cara yang mana.

Cara yang pertama adalah melalui "Indosat Menu". Menu ini telah tersedia di dalam SIM Card. Menu ini bisa dijumpai di menu "Aplikasi" pada handphone. Nah, setelah masuk ke menu tersebut, silakan pilih "1 Menu Utama *123#". Silakan menunggu sebentar. Setelah itu akan muncul informasi sisa pulsa yang Anda miliki.

Cara lainnya adalah masih melalui "Indosat Menu". Namun, untuk kali ini silakan pilih "4 Pulsa & Tagihan". Dilanjutkan memilih "1 Cek Pulsa". Silakan tunggu, maka akan muncul tampilan informasi pulsa beserta masa aktif dan masa tenggang kartu IM3 Indosat Anda.

Kartu Perdana IM3

Bisa juga dengan cara mengetikkan *123# pada layar depan hp dan dilanjutkan menekan tombol dial. Maka setelah itu, akan muncul informasi pulsa yang masih Anda miliki.

Kode lainnya untuk mengecek pulsa IM3 adalah *555#. Silakan ketik kode tersebut pada layar ponsel dan diteruskan tekan tombol dial. Maka tak lama kemudian akan tampil nilai pulsa utama Anda.

Selain itu, kita juga mengetikkan kode *388# untuk mengecek pulsa IM3 ini. Jangan lupa untuk menekan tombol dial hp setelah itu.Maka informasi tentang sisa pulsa, masa aktif, dan masa tenggang kartu akan kita dapatkan.

Itulah cara-cara yang bisa kita lakukan untuk mengecek sisa pulsa IM3 Indosat. Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar

Gambar tema oleh enot-poloskun. Diberdayakan oleh Blogger.